Pewarisan sifat merupakan proses penurunan sifat dari induk (parental) ke anak (filial). Pewarisan sifat juga dapat disebut sebagai hereditas.
Istilah istilah dalam pewarisan sifat :
1. Parental: Induk.
2. Filial: Keturunan.
3. Gamet: Sel Kelamin.
4. Fenotip: Ekspresi sifat individu yang dapat dilihat oleh indra.
5. Genotip: Ekspresi sifat individu yang tidak dapat terlihat dan terekspresi dalam gen.
6. Dominan: Sifat yang muncul atau menutupi sifat lain.
7. Resesif: Sifat yang tertutupi sifat lain.
8. Homozigot: Susunan gen pada organisme yang memiliki pasangan alel yang sama misalnya MM, tt, KKLL, kkll.
9. Heterozigot: Susunan gen pada organisme yang memiliki pasangan alel yang berbeda misalnya Mm, Tt, KkLl.
10. Intermediet: sifat baru muncul hasil persilangan ke dua induk yang sama kuat.
11. Alel: Pasangan gen dari dua kromosom homolog yang terletak pada lokus yang sama.
12. Lokus: Lokasi khusus gen dalam kromosom.